Jumat, 14 Januari 2011

SIAPA PEMAIN SAHAM ( KATEGORI BANDAR SAHAM) ?

Banyak pemain SAHAM ( Sebutan trader/pelaku beli jual ) jarang memperhatikan bahwa setiap SAHAM punya BANDAR SAHAM, masing-masing SAHAM punya style sendiri. Semua tergantung pada Perilaku BANDAR. ada Bandar saham yang suka 'goreng saham'( naik turun dalam waktu singkat ), ada yang menggerakkan SAHAM per hari, per bulan atau bahkan per tiga bulanan.
Bahkan ada BANDAR yang bisa 'menyetir' saham dengan membuka rekening di 10 perusahaan sekuritas sekaligus. Hati-hati!.
BANDAR biasanya Investor asing/aseng dengan kapitalisasi yang besar dan tidak terbatas. Hayo siapa yang bisa mengalahkan Investor Asing dengan dana tidak terbatas ( uangnya tidak berseri ). ini memang dunia Kapilas. jadi ya ikuti saja arus itu, jangan melawan arus, kecuali ingin 'mati konyol','bunuh diri' atau 'hara kiri'.
Sekali lagi hati-hati, carilah aman-aman saja bermain saham jangan cari resiko, kecuali Anda ingin 'bangrut'. Wah jangan nekatlah....
Cermati, pelajari perilaku BANDAR, sekali lagi masing-masing SAHAM/EMITMEN punya BANDAR sendiri artinya yang Investor yang paling banyak punya SAHAM tersebut.
Bagaimana cara mudah dan aman menyiasati BANDAR?

- ikuti kemana arah arus, jangan sekali-kali melawan!
- ambil profit/untung selagi ada kesempatan
- berapaun untung jangan lupa berbagi pada orang miskin/csr/sedekah/amal.
- jangan mudah terpengaruh dengan layar/monitor.
Selamat mencoba ! hati-hati ! Bersiaplah Rugi/untung !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar